Saturday, March 18, 2017

TIPS MENDAPATKAN KULIT PUTIH BERSIH DAN SEHAT - @AHitsHanna (#SociollaTurnsTwo)





Hai!
Hari ini, dalam rangka ulang tahun Sociolla yang kedua
(#SociollaTurnsTwo)
Aku bakalan bagi-bagi tips, gimana sih cara mendapatkan kulit yang putih cerah bersih dan sehat untuk kamu semua...
Apalagi para ibu-ibu muda yang setiap waktu berkutat dengan urusan
rumah tangga sampai gak punya waktu
untuk merawat kulit.

Nah,
This is it!



Nah, ini dia penampakanku tanpa polesan make up :P





Saya adalah seorang ibu rumah tangga, yang sudah memiliki dua orang anak.
Gak percaya, kan?
Aku aja gak percaya... Ngawur aja wkwkwkwk...

Memiliki kulit bersih, putih, cerah dan sehat tentu saja adalah impian
semua wanita. Bekerja di rumah, mengurusi keluarga - anak dan suami
bukan berarti kita harus mengesampingkan kewajiban kita
untuk merawat diri juga, loh!

Berikut ini, adalah produk-produk pilihan yang aku gunakan
sebagai skin care sehari-hari.
Yuk simak, ada apa aja sih?
Dan gimana langkah-langkahnya untuk bisa punya
kulit putih, cerah, bersih dan sehat ala aku?



TIPS:



1) Biasakanlah membersihkan wajah selepas memakai make up, atau minimal dua kali sehari. Pagi dan malam - sebelum tidur.
Pilihlah Facial foam/wash yang sesuai dengan kubutuhan wajahmu.
Yang sesuai dengan permasalahan kulit dan cocok sama kondisi kulitmu, ya!


CLEAN & CLEAR NATURAL BRIGHT
(19rb-25rb)
Uk. 100 ml

Sumber: Ceritakita.com





Clean & Clear Natural bright ini diformulasikan khusus untuk kulit remaja (Mengingat usiaku juga masih dua puluh tahunan. Maafkan aku yang baby face. Haha) Kandung yang terdapat dalam facial wash ini, antara lain adalah Rose Water, madu dan Glycerin yang bermanfaat untuk merawat kulit kamu agar lebih sehat.

Warnanya cantik, merah muda gitu. Cewek banget!

Kemasannya juga simple dan bisa dibawa-bawa bepergian karena tutupnya rapat,
dan ukuran botolnya juga gak besar-besar amat.

Setelah memakai facial wash ini, wajah kita lebih cerah bener-bener natural. Bebas minyak dan tentu saja, produk ini
sudah diklaim -- tidak menyumbat pori-pori.


2) Setelah mencuci wajah, bersihkan dengan toner. Kamu bisa pilih Toner apa aja, yang sering kamu pakai biasanya dan gak alergi di kulitmu, ya.
Setelahnya barulah memakai pelembab wajah/Moisturizer. 
Agar kulit kita tidak kering dan senantiasa lembab.
Mengingat, salah satu ciri-ciri kulit sehat adalah tidak kering.




WHITE HOLIC W.LAB
 Quick Whitening Cream
(Uk. 50 ml)




Sumber: Google




Aku biasa menggunakan cream pelembab wajah dari W.Lab.
Selain berguna untuk memutihkan wajah dengan cepat secara alami, juga merawat kulit wajah kita dengan baik.
Kandung yang terdapat di dalam produk ini, semuanya berasal dari bahan-bahan alami,
seperti glutathione, Vitamin C, Vitamin E yang terbukti
mampu mengurangi hiperpigmentasi di kulit.

Cream ini juga membantu meratakan warna kulit secara menyeluruh. Senantiasa membuat kulit kita lembab, dan selalu terlihat sehat.
Tanpa menggunakan bedak, wajah kita akan selalu terlihat
cerah dan kenyal.


3) Selalu sedia OIL CONTROL FILM di tas kamu saat bepergian.
Berguna banget, loh!
Untuk menyerap minyak berlebih di wajah, biar tetap fresh sepanjang hari
walaupun tanpa make up. 




CLEAN & CLEAR
OIL CONTROL FILM

None Perfume (original)


With Grape Fruit Perfume




4) Seminggu sekali, lakukan facial dengan Scrub. Sekarang sudah tersediah lumayan banyak
brand yang bisa kamu coba, yang mana
cocok dengan kulitmu. Dan lebih menghemat waktu,
karena bisa kita lakukan sendiri di rumah.
Apalagi, mengingat yang sudah pada jadi ibu-ibu, waktu untuk "Me Time"
itu langka dan tak sebanyak yang kita harapkan.
Scrub wajah sangat bermanfaat, menghilangkan kekusaman pada kulit.





SARIAYU MARTHA TILAAR
FACIAL SCRUB
 Uk. 75 gr








 Yang hijau diperkaya dengan ekstrak buah hibiscus.
cocok untuk segala jenis kulit.

Yang merah muda diperkaya dengan ekstrak bunga mawar,
mempunyai efek aroma theraphy.
Dan cocok untuk kulit kering/normal.

Facial scrub berguna untuk mengangkat sel-sel
kulit mati, memudarkan noda hitam bekas jerawat
dan membuat kulit wajah lebih halus, tampak lebih cerah dan bersih.



5) Gunakan Blackhead Nose Mask untuk membersihkan komedo yang
berada di sekitar hidung, pipi, dagu dan area wajah lain yang membutuhkan.




MAGIC PINK BLACKHEAD NOSE MASK
SOPHIE MARTIN

Sumber: sophiemartin.com


Aku punya satu dari Sophie Martin. Dan aku suka karena bentuknya tube gini.
Isinya lumayan, bisa dipakai beberapa kali dan tinggal dioleskan
saja di bagian yang banyak komedonya.
Dibiarkan kering lalu dicabut.

Selain membersihkan komedo,
krim hitam ini juga membuat are yang tadi kita olesi itu
menjadi lebih halus dan lembut.
Nyabutnya juga gak susah dan tidak menyakiti kulit.

Lebih hemat, karena harganya lumayan murah untuk manfaat dan hasil
yang maksimal.


6) Nikmati waktu luang yang gak banyak dengan maskeran.
Selain baik untuk perawatan kulit,
juga bermanfaat untuk terapi -- menenangkan pikiran
dari sekian banyak
pekerjaan rumah.



ANIMAL MASK
SNP 
(OTTER)



Sumber: Google


Masker dari SNP ini, lumayan lucu karena punya motif-motif wajah hewan.
Maskeran jadi lebih fun!
Yang biru ini (Otter edition) diperkaya dengan 
kandungan Aqua Essence yang berguna
untuk memoisturizer, dan melembabkan kulit.


7) Perbanyak minum air putih.
Minimal 8 gelas sehari.
Kalau kamu tanya, sehari aku bisa berapa gelas...
Kayaknya lebih deh dari 10, 15?
Entahlah lebih juga...
Karena ini merupakan salah satu kunci juga,
rahasia aku punya bodi yang masih kayak anak SMP 
padahal sudah punya dua anak...
Xixixixi...

Pokoknya banyak minum air, dan tak lupa
konsumsi Vitamin dari buah-buahan
dan sayur-sayuran
agar kulit tidak dehidrasi, kering dan tetap sehat.


8) Pastikan tidur yang cukup, agar kantong mata kita gak besar dan hitam.
Jangan lupa bersihkan wajah sebelum tidur.
Gunakan Sleeping mask juga lebih baik.
Agar esok pagi, saat bangun kulit kita lebih segar.



NATURE REPUBLIC
ALOE 92%



Sumber: Google




 Ini adalah produk skin care yang paling banyak kegunaannya menurut aku.
Selain untuk rambut, kulit, juga bermanfaat untuk wajah.
Kandungan alami 92%
Ekstrak lidah buayanya benar-benar menutrisi kulit secara maksimal.
Aku pakai ini jadi sleeping mask tiap malam.
Dan sejak pakai ini, aku rasa dia lebih baik
daripada krim malam yang sering aku pakai
biasanya.

Aloe ini juga membantu meredakan jerawat dan menghilangkan
bruntusan, jerawat kecil-kecil di wajah
secara maksimal.
Wajah kita juga jadi lebih kenyal dan sehat, apalagi 
di pagi hari 
kulit kita menjadi lebih segar,
dan lembab.


Terima kasih sudah membaca
tips ini sampai akhir.


-Tinggalkan komentarmu di bawah ya 

Boleh share juga produk apa sih kamu kamu
gunakan untuk
membuat kulitmu sehat, cerah dan bersih
setiap hari?


"Happy skin, Happy me!"


Instagram: @ahitshanna

*Follow for more updates* 








No comments:

Post a Comment

Leave comments here!